Laman

Sebanyak 167 siswa SMA/MA dan SMK di Yogyakarta tidak lulus Ujian 2012


Sebanyak 167 siswa SMA/MA dan SMK di Provinsi DI Yogyakarta tidak lulus pada tahun ajaran 2011/2012. Dari jumlah tersebut, siswa SMA/MA yang tidak lulus sebanyak 135 siswa. Sedangkan siswa SMK yang tidak lulus sebanyak 32 siswa.

"Jika dibandingkan dengan tahun lalu, SMA/MA yang tidak lulus ada kenaikan dari 116 di tahun lalu dan 135 di tahun ini," kata Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga (Disdikpora) DIY, Baskara Aji, di kantor Jl Cendana, Jumat (25/5/2012).

Sebaliknya, kata Aji, untuk siswa SMK yang tidak lulus mengalami penurunan dari 45 siswa di tahun lalu. Pada tahun ajaran 2011/2012 ini sebanyak 32 siswa.

"Jumlah total siswa SMA/MA yang mengikuti ujian sebanyak 18.802 siswa. Sedangkan siswa SMK sebanyak 23.553 siswa," kata Aji.

Mengenai adanya siswa yang tidak lengkap nilai ujian kata Aji, pihaknya akan segera mengecek ke masing-masing sekolah. Namun dari laporan sementara, siswa mengikuti ujian namun ada beberapa mata pelajaran yang diujikan siswa tersebut tidak hadir.

"Jumlahnya sekitar 30 orang. Kalau tahun lalu hanya 5 orang. Ini akan kita cari tahu apa penyebabnya mereka tidak ikut. Tapi ada pula saat ujian mereka sudah dipanggil tes masuk kerja, tapi bisa bisa sebab yang lain," katanya.

Menurut Aji nilai hasil ujian telah diserahkan pada masing-masing sekolah pada Kamis (24/5/2012). Pengumuman kelulusan akan diumumkan serentak oleh masing-masing sekolah, pada hari Sabtu (26/5/2012) pukul 10.00 WIB.

Dia menambahkan pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan kepolisian untuk pengamanan dan pemantauan pengumuman kelulusan. Konvoi pelajar dengan sepeda motor tidak diperbolehkan.

"Lebih baik dilakukan hal-hal positif seperti membagikan nasi bungkus untuk anak jalanan, kunjungan ke panti asuhan, mengunjungi guru atau kepala sekolah yang susah pensiun, kan lebih baik itu," katanya. Sumber

0 comments:

Post a Comment