Laman

Perolehan Pasangan Prabowo Hatta Ungul di Bodetabek

Tuh, khan.... ternyata di Bodetabek Pasangan calon Presiden wakil
presiden Prabowo Hatta menang. Silahkan baca berita yang ada di bawah
ini yang berasal dari kompas. jadi siap pemenang sebenarnya untuk
seluruh indonesia? kita tunggu di tanggal 22 Agustus 2014 nanti. Siapa
yang akan memimpin tentunya presiden pilihan rakyat Indonesia.

JAKARTA, KOMPAS.com — Pasangan calon presiden-wakil presiden Prabowo
Subianto-Hatta Rajasa berhasil menguasai wilayah Bogor, Depok,
Tangerang, dan Bekasi (Bodetabek) dalam Pemilu Presiden 2014 yang
berlangsung 9 Juli lalu.
Di Kota Bogor, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa menang di enam kecamatan
berdasarkan rekapitulasi suara pilpres di Kota Bogor yang digelar KPU
Kota Bogor, Jalan Loader, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Rabu
(16/7/2014).
Rapat pleno dipimpin langsung dipimpin Ketua KPU Undang Suryatna.
"Berdasarkan hasil rekapitulasi, pasangan calon nomor unit satu,
Prabowo-Hatta, memperoleh 340.286 suara dan pasangan nomor urut dua,
Jokowi-Kalla, memperoleh 210.578 suara," katanya.

Di Depok, Prabowo-Hatta juga berjaya. Pasangan itu mengungguli Jokowi-JK
di semua kecamatan di Depok, yakni di 11 kecamatan. Hasilnya ditetapkan
dalam rapat pleno di KPUD Kota Depok di Gedung Sasono Mulyo, di Jalan
Kampung Kalimulya, Cilodong, Rabu (16/7/2014).
Total perolehan suara Prabowo-Hatta di Kota Depok adalah 543.284 suara
atau 56,83 persen, sementara Jokowi-JK mendapat 412.695 suara atau 43,17
persen. Surat suara sah berjumlah total 955.979 lembar.
Keunggulan Prabowo-Hatta pun tampak di Kabupaten Tangerang. Ketua KPU
Kabupaten Tangerang Jamaludin, Rabu malam, mengatakan, dari 29 kecamatan
di Kabupaten Tangerang, Prabowo-Hatta hanya kalah di dua kecamatan.
"Hanya kalah di Kecamatan Kelapa Dua dan Kosambi. Sisanya pasangan nomor
unit satu yang menang," katanya.

Jamaludin merinci, jumlah suara total yang diperoleh Prabowo-Hatta
adalah 878.685 suara atau 59,17 persen. Sementara itu, pasangan Joko
Widodo dan Jusuf Kalla hanya memperoleh 606.456 suara atau 40,83 persen.
Kabupaten Bekasi juga dikuasai Prabowo-Hatta. Rapat pleno rekapitulasi
yang dilaksanakan di Sekretariat KPU Kabupaten Bekasi, Jalan Raya
Rengasbandung. Kedungwaringin, kemarin menetapkan bahwa Prabowo-Hatta
mendulang 61,99 persen perolehan suara di 23 kecamatan se-Kabupaten
Bekasi dengan total raihan 906.196 suara. Sementara itu, Jokowi-Kalla
hanya memperoleh 38,01 persen atau 555.723 suara.
Ketua KPU Kabupaten Bekasi Idham Holik menuturkan, sempat ada koreksi
yang diutarakan oleh tim sukses Jokowi-JK saat rekapitulasi karena
persoalan kesalahan dalam penulisan perolehan suara di tingkat PPK
Cibarusah. Namun, persoalan tersebut bisa diselesaikan.
http://indonesiasatu.kompas.com/read/2014/07/17/10182111/prabowo-hatta.kuasai.bodetabek

0 comments:

Post a Comment